SOP Vulva Hygiene Menurut WHO Versi 2
SOP Vulva Hygiene Menurut WHO
Hai teman-teman semuanya, kali ini kita akan membagikan sebuah protap SOP Keperawatan yang berjudul standar operasional prosedur vulva hygiene. Selamat membaca yaa
A. PENGERTIAN
- Memberikan tindakan pada vulva untuk menjaga kebersihannya
B. TUJUAN
- Untuk mencegah terjadinya infeksi di daerah vulva, perineum maupun uterus
- Untuk penyembuhan luka perineum/jahitan pada perineum
- Untuk kebersihan perineum dan vulva
- Memberikan rasa nyaman pasien
C. KEBIJAKAN
- Dilakukan pada ibu setelah melahirkan
D. PETUGAS
- Perawat
- Bidan
E. PERALATAN
- Oleum coccus yang hangat (direndam dalam air hangat)
- Kapas
- Handuk besar: 2 buah
- Peniti: 2 buah
- Air hangat dan dingin dalam baskom
- Waslap: 2 buah
- Bengkok
F. PROSEDUR PELAKSANAAN
- Tahap Pra Interaksi
- Melakukan verifikasi program pengobatan klien
- Mencuci tangan
- Menyiapkan alat
- Tahap Orientasi
- Memberikan salam kepada pasien dan sapa nama pasien
- Menjelaskan tujuan dan prosedur tindakan pada klien/keluarga
- Menanyakan persetujuan dan kesiapan klien sebelum kegiatan dilakukan
- Tahap Kerja
- Memasang sampiran/menjaga privacy
- Memasang selimut mandi
- Mengatur posisi pasien dorsal recumbent
- Memasang alas dan perlak dibawah pantat
- Gurita dibuka, celana dan pembalut dilepas bersamaan dengan pemasangan pispot, sambil memperhatikan lochea. Celana dan pembalut dimasukkan dalam tas plastic yang berbeda
- Pasien disuruh BAK/BAB
- Perawat memakai sarung tangan kiri
- Mengguyur vulva dengan air matang
- Pispot diambil
- Mendekatkan bengkok ke dekat pasien
- Memakai sarung tangan kanan, kemudian mengambil kapas basah. Membuka vulva dengan ibu jari dan jari telunjuk kiri
- Membersihkan vulva mulai dari labia mayora kiri, labia mayora kanan, labia minora kiri, labia minora kanan, vestibulum, perineum. Arah dari atas ke bawah dengan kapas basah (1 kapas, 1 kali usap)
- Perhatikan keadaan perineum. Bila ada jahitan, perhatikan apakah lepas/longgar, bengkak/iritasi. Membersihkan luka jahitan dengan kapas basah
- Menutup luka dengan kassa yang telah diolesi salep/betadine
- Memasang celana dalam dan pembalut
- Mengambil alas, perlak dan bengkok
- Merapikan pasien, mengambil selimut mandi dan memakaikan selimut pasien
- Tahap Terminasi
- Mengevaluasi hasil tindakan yang baru dilakukan
- Berpamitan dengan pasien
- Membereskan dan kembalikan alat ke tempat semula
- Mencuci tangan
- Mencatat kegiatan dalam lembar catatan keperawatan
G. DAFTAR PUSTAKA
- Azis Alimul Hidayat, S.Kp; Buku Saku Praktikum KDM
- Kusyati, Eni. 2012. Keterampilan dan prosedur laboratorium keperawatan. Jakarta : ECG
- Kurniati, Amelia. Handiyani, Hanny. 2005. Keperawatan Dasar. Jakarta : Fakultas Ekonomi Universitas Indonesia
- Marrelli, Deborah S. 2008. Buku Saku Dokumentasi Keperawatan. Edisi 3. Dialih bahasakan oleh Egi Komara Yudha. Jakarta : EGC
- Myers, Ehren. 2012. Keterampilan Klinis untuk Perawat. Jakarta : Erlangga
- Potter, Patricia A. 2005.Buku Saku Keterampilan dan Prosedur Dasar Edisi 5.Dialih Bahasakan Oleh Rosidah, Didah dan Ester, Monica. Jakarta : EGC
- Potter P. A. dan Perry A. G. (2005).Buku Ajar Fundamental Keperawatan: konsep, Proses dan Praktik.Jakarta: EGC
Standaar Operasional Prosedur (SOP) Vulva Hygiene Menurut WHO Versi Tabel
Tujuan (NOC) | Intervensi (NIC) |
---|---|
Definisi
|
|
Tujuan
|
|
Kebijakan
|
|
Petugas
|
|
Persiapan Alat
|
|
Prosedur Kerja
|
|
Daftar Pustaka
|
|
Sumber : Gudang SOP Tindakan Lengkap
Baca Juga :
Demikianlah artikel dari kami diatas tersebut dengan judul SOP Vulva Hygiene Menurut WHO. Semoga standar operasional prosedur (SOP) Keperawatan diatas dapat bermanfaat dan berguna bagi teman-teman semuanya. Terimakasih yaa atas kunjungannya, sampai jumpa lagi.
0 Response to "SOP Vulva Hygiene Menurut WHO Versi 2"
Post a Comment