SOP Menyiapkan Tempat Tidur Tertutup Edisi 3
SOP Menyiapkan Tempat Tidur Tertutup Edisi 3
Halo teman-teman semuanya, berikut ini kami siapkan seuah materi standar operasional prosedur yang berjudul SOP Menyiapkan Tempat Tidur Tertutup Edisi 3. Selamat membaca dan belajar yaa teman-teman
A. Definisi :
Tempat tidur tertutup merupakan tempat tidur yang sudah disiapkan dan masih tertutup dengan sprei penutup (over laken) di atasnya.B. Tujuan
- Agar siap pakai sewaktu-waktu.
- Agar tampak selalu rapi
- Memberi rasa senang dan nyaman kepada klien.
C. Persiapan alat
- Tempat tidur, kasur, dan alat.
- Alat-alat tenun disusun menurut pemakaiannya.
- Alat kasur.
- Laken/sprei melintang.
- Perlak.
- Stik laken/sprei melintang.
- Selimut yang sudah dilipat terbalik (bagian luar dilipat dan posisinya di bagian dalam).
- Sarung bantal dan guling.
- Over laken/sprei penutup penutup.
D. Prosedur pelaksanaan
- Cuci tangan.
- Letakkan alat tenun yang telah disusun sesuai pemakaian di dekat tempat tidur.
- Pasang alas kasur dan kasur.
- Pasang seprei besar/laken dengan ketentuan: Garis tengah lipatan diletakkan di tengah kasur; Bentangkan seprei, masukkan seprei dengan kepala ke bawah kasur, ±30 cm; demikian juga pada bagian kaki, tarik setegang mungkin; Pada ujung setiap sisi laken dengan membentuk sudut 90 derajat, lalu memasukkan seluruh tepi seprei ke bawah kasur dengan rapi dan tegang.
- Letakkan perlak melintang pada kasur ±50 cm dari bagian kepala.
- Letakkan stik laken di atas seprei secara melintang, kemudian masukkan sisi-sisinya ke bawah kasur dengan rapi dan tegang.
- Pasang boven laken pada kasur bagian kaki, pada bagian atas yang terbalik masukkan ke bawah kasur ±10 cm, kemudian ujung sisi bagian bawah (kaki) dibentuk 90 derajat dan masukkan ke bawah kasur. Tarik sisi atas sampai tampak garis/petanya.
- Pasang selimut pada kasur bagian kaki, pada bagian atas yang tebalik dimasukkan ke bawah kasur ±10 cm, kemudian ujung sisi-sisinya dibentuk 90 derajat, lalu masukkan ke bawah kasur. Tarik sisi atas sampai terbentang.
- Lipat ujung atas boven sampai tampak garis/pitanya.
- Masukkan bantal ke dalam sarungnya dan letakkan di atas tempat tidur dengan bagian yang tebuka di bagian atas.
- Pasang seprei penutup (over laken).
- Cuci tangan.
E. Hal-hal yang perlu diperhatikan
- Jika tindakan dikerjakan oleh dua orang perawat, masing-masing perawat berdiri di sisi kanan dan kiri tempat tidur, dan tindakan dikerjakan bersamaan.
- Alat tenun yang sobek tidak boleh dipergunakan.
- Pemasangan alat tenun baru harus tegang, rapi, dan rata, agar saat digunakan terasa nyaman.
F. Daftar Pustaka
- Azis Alimul Hidayat, S.Kp; Buku Saku Praktikum KDM
- Perry, Peterson, & Potter.2005. Buku Saku Keterampilan dan Prosedur Dasar. EGC; Jakarta
- Marrelli, Deborah S. 2008. Buku Saku Dokumentasi Keperawatan. Edisi 3. Dialih bahasakan oleh Egi Komara Yudha. Jakarta : EGC
Sumber : Gudang SOP Perawat Lengkap
Baca Juga :
Demikianlah artikel dari kami ini yang telah kami sajikan diatas tersebut yang berjudul SOP Menyiapkan Tempat Tidur Tertutup Edisi 3. Semoga apa yang telah kami berikan dan sajikan diatas tersebut dapat berguna dan bermanfaat untuk teman-teman semuanya. Terimakasih atas kunjungannya, sampai jumpa lagi yaa.
0 Response to "SOP Menyiapkan Tempat Tidur Tertutup Edisi 3"
Post a Comment